Home Mukomuko Sidokes Polres Mukomuko memberikan pertolongan kepada korban laka lantas

Sidokes Polres Mukomuko memberikan pertolongan kepada korban laka lantas

321
0
SHARE
Sidokes Polres Mukomuko memberikan pertolongan kepada korban laka lantas

Pada hari Kamis tanggal 06 April 2023 sekira jam 10.00 wib telah terjadi kecelakan lalu lintas yang terjadi di jalan danau Nibung kelurahan bandar ratu kecamatan kota Mukomuko kabupaten Mukomuko

 

Kapolres Mukomuko Polda Bengkulu AKBP Nuswanto,SH.S.IK.MH melalui Kasidokes Aipda Riko Mustika,Amd.Kep membenarkan bahwa sidokes polres Mukomuko membantu laka lantas antara Sepeda motor Yamaha vega warna merah tiba tiba melintas pejalan kaki menyeberang sehingga terjadi kecelakaan lalu lintas, Korban pejalan kaki mengalami luka ringan.

 

Atas kejadian tersebut kami dari Sidokes polres Mukomuko langsung membantu atau menolong korban laka lantas pejalan kaki dengan menggunakan ambulance dinas sidokes polres Mukomuko,kemudian di evakuasi oleh pihak kepolisian dan Dokkes Polres Mukomuko ke RSUD Mukomuko 

 

Personil Sidokes Polres Mukomuko pada saat kejadian sedang melaksanakan patroli kesehatan kepada anggota polri ataupun masyarakat yang membutuhkan pertolongan tentang kesehatan

 

Personil yang melaksanakan bantuan laka lantas adalah 1. Aipda Riko mustika Amd.Kep 2. Pengatur TK 1 Septa Rina Citra Lestari,Amd.Kep 3. Marjalia Nengsih Amd.Kep