
Tbnews Mukomuko - Guna memastikan berjalannya penyaluran BLT-DD dengan aman dan tertib, Bhabinkamtibmas Polsek Mukomuko Utara Polres Mukomuko BRIPKA Sarnubi turut hadir dalam rangka melakukan pengamanan dan pendampingan, bertempat di Kantor Desa Dusun Baru V Koto Kecamatan Air Dikit Kabupaten Mukomuko, Jumat (12/05/2023).
Pengamanan dan pendampingan yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas merupakan penyaluran dana BLT (Bantuan Langsung Tunai) Dana Desa Dusun Baru V Koto untuk bulan Januari , Februari, Maret 2023, berupa uang tunai sebesar Rp. 900.000,- untuk masing-masing KPM yang telah terdaftar sebanyak 20 KPM.
Bhabinkamtibmas Polsek Mukomuko Utara BRIPKA Sarnubu tidak lupa memberikan Himbauan Kamtibmas dan menyarankan agar dana yang diterima tersebut dapat digunakan sebaik-baiknya.
LEAVE A REPLY