Home V Koto Patroli Kryd Siang Hari Guna Mencegah Gangguan Kamtibmas

Patroli Kryd Siang Hari Guna Mencegah Gangguan Kamtibmas

365
0
SHARE
Patroli Kryd Siang Hari Guna Mencegah Gangguan Kamtibmas

Polres MUKOMUKO. Anggota Polsek V koto Polres Mukomuko piket Siang dipimpin Kanit Binmas Aiptu Faisol melaksanakan patroli KRYD cegah gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek V koto. Kamis (06/04/2023)

Selain memantau situasi keamanan petugas juga memberikan himbauan kamtibmas di area publik, selain itu petugas juga memantau situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek V koto Polres Mukomuko. “Patroli dilaksanakan guna mengantisipasi hal – hal yang tidak di inginkan serta mencegah terjadinya ancaman gangguan kamtibmas” demikian kata Kanit Binmas.

Kegiatan patroli ini merupakan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) yang dilakukan oleh Personel Polsek V koto dengan tujuan mencegah niat pelaku kejahatan,Tauran ataupun Geng Motor serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam setiap aktifitasnya demikian imbuh Kanit Binmas.